Jangan Heran

jangan heran

Update Terakhir: 20 Oktober 2023 Oleh Abdul Jalil

Grobogan, 20 Oktober 2023 – Hari ini saya hanya ingin mengingatkan/memberitahu kepada orang-orang yang mungkin mbatin catatan saya. Kenapa beberapa judul catatan saya belum selesai sampai akhir. Pesan pertama saya adalah “Jangan Heran“. Biar saya jelaskan.

Menulis setiap hari di blog itu membutuhkan usaha lebih daripada menulis biasa di buku harian. Ada saja cobaan dan halangannya baik dari diri sendiri maupun hal lain yang bersifat teknis.

Coba baca terlebih dulu catatan saya yang pernah terbit mengenai gangguan klasik saat ingin menulis.

Gangguan teknis itu ada beragam sekali. Salah satunya adalah listrik padam atau lingkungan terlalu panas yang tidak memungkinkan untuk menghidupkan komputer. Maka tidak heran dalam beberapa judul ada yang tidak bisa saya menyelesaikannya dalam sehari.

Pada akhirnya misi tertentu gagal, dan jelas hal itu sangat mengecewakan. Apalagi kalau kondisi tubuh sudah sangat capek, produktivitas menulis bisa menurun drastis. Meskipun begitu, saya masih tetap konsisten mengunggah judul setiap hari dengan keterangan khusus untuk catatan yang belum selesai.

Sampai akhir tahun, saya mencoba konsisten menulis dan ingin mengetahui seberapa kuat tekad dalam menulis catatan receh setiap hari. Jadi, untuk kalian yang “mbatin” catatan saya sudah mengerti kan mengapa ada judul catatan yang belum selesai, bahkan sampai saat ini.

Sekian dari saya, dan terima kasih untuk hari ini.

Daily Life 2023 #293

Salam,

About Abdul Jalil

Writing every day for happiness

View all posts by Abdul Jalil →

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *