Review XL Prioritas Setelah 1 Bulan Pemakaian

review xl prioritas layanan pascabayar terbaik

Update Terakhir: 7 Agustus 2023 Oleh Abdul Jalil

Pada artikel sebelumnya sudah membahas mengenai layanan pascabayar pertama saya. Untuk kali ini saya ingin membagikan informasi review XL Prioritas. Tidak lupa juga saya akan memberikan ulasan mengenai keunggulan dan juga kekurangan dari XL Prioritas.

Kalau sudah ngomongin layanan pascabayar. Satu hal yang sering saya atau kalian dengar adalah “Pake atau tidak pake tetap harus bayar, boros, dan syarat pendaftarannya ribet“. Hampir semuanya itu benar.

XL Prioritas itu adalah layanan pascabayar (berlangganan) dari XL Axiata. Tidak semua orang cocok dengan layanan ini, namun jika ada yang menjelek-jelekkan atau bahkan merendahkan layanan pascabayar tentu saja orang itu sangat bodoh.

Saya mulai aktif menggunakan layanan XL Prioritas pada tanggal 1 Juli 2022. Selama 2 hari pemakaian saya mempelajari menu dan berbagai layanan yang tersedia di aplikasi myXL. Kesan pertama saya saat melihat aplikasi myXL tentu saja simpel dan KEREN!

Pada menu dasboard terdapat informasi tentang paket data, saldo pascabayar, dan saldo PRIO Flex. Saya tidak ingin membahas lebih dalam mengenai isi dari aplikasi di atas. Review tentang layanan pascabayar dari XL Axiata itu lebih penting, daripada menjelaskan satu per satu menu yang tersedia.

Hal pertama yang saya lihat adalah kualitas sinyal 4G LTE. Mengingat rumah saya jauh dari tower BTS, bisa mendapatkan rata-rata 3 bar sinyal. Bagi saya sudah cukup bagus, terkadang bisa sampai 4 bar (maksimal).

Spektum yang bisa hp saya tangkap adalah 1800 MHz. Selama saya menggunakan layanan internet di rumah seringnya hanya mendapatkan spektrum 850-900 MHz (kartu prabayar). Bagi saya itu adalah suatu keunggulan nyata kalau ada jaringan prioritas untuk saya. Hehehe

Saya belum mengetahui bagaimana operator seluler bisa memberikan jalur khusus untuk pelanggan pascabayar. Jujur saya masih penasaran.

Baca juga: Review Jujur XL Prioritas Setelah 6 Bulan Pemakain

Review XL Prioritas dengan Metode Test Bandwidth

Test yang saya lakukan pada tanggal 15 Juli 2022, cuaca pagi hari terbilang cerah berawan. Hanya melakukan pada satu waktu saja, untuk hasil mungkin bisa saja berbeda tergantung dengan cuaca. Saya menggunakan aplikasi pihak ketiga yaitu dari speedtest.net

Hasilnya WOW Sekali

Kecepatan sebesar itu hanya bisa saya rasakan melalui layanan pascabayar dari XL Axiata. Bahkan hasil dari Telkomsel Orbit kalah telak. Kalian bisa melihat hasilnya di sini. Meskipun speed sudah sebesar itu, latensinya menurut saya masih terlalu besar yaitu > 50 ms.

Baik prabayar atau pascabayar untuk urusan latensi memang tidak jauh berbeda hasilnya. Mungkin kalau sudah ada tower BTS di desa, latensi (ping) mungkin saja bisa membaik. Bagi saya memang terbukti layanan pascabayar itu lebih baik daripada prabayar dari sisi kualitas jaringan.

Selama pemakaian XL Prioritas saya belum menemukan keluhan-keluhan serius tentang kualitas jaringan. Bahkan untuk sisi pelayanan pelanggan menurut saya cukup bagus dari beberapa sisi. Intinya puas dengan apa sudah saya pilih.

Buat kalian yang ingin pindah layanan prabayar ke pascabayar sangat bisa sekali. Bahkan prosesnya bisa lebih cepat daripada pendaftaran nomor baru. Menurut saya tidak merepotkan sama sekali. Hanya orang-orang pemalas saja yang bilang proses pendaftarannya ribet.

XL Axiata meluncurkan layanan prioritas untuk pelanggan tertentu. Kalau kalian tidak pernah menggunakan layanan pascabayar, jangan sekali-sekali membandingkan dengan layanan prabayar. Jelas beda kualitas dan beda kelas.

Tentang harga berlangganan mulai dari Rp 80rb itu murah (untuk anak sekolah dan mahasiswa tetap terbilang mahal). Jadi, layanan pascabayar itu khusus untuk orang-orang yang sudah bekerja atau siapa pun yang mampu membayar biaya berlangganan setiap bulannya.

Baca juga: Review Telkomsel Orbit Star 3: Akhirnya Bisa Internetan

Keunggulan XL Prioritas Untuk Pelanggan Setia

XL Prioritas sebetulnya tidak sepenuhnya baru. Produk dari XL Axiata ini dulunya bernama XL Pascabayar. Namun sekarang berubah nama menjadi XL Prioritas dengan berbagai tambahan fitur terbaru yang tentunya telah disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan.

  • Mudah memilih paket bulanan untuk menghindari tagihan membengkak.
  • Tersedia pengaturan limit penggunaan untuk menghindari bill shocking saat periode cetak tagihan.
  • Terdapat paket kouta utama unlimited.
  • Pilihan metode pembayaran yang beragam baik melaui kartu kredit atau secara tunai. bisa dilakukan via aplikasi myXL, internet banking dan mobile banking, ATM, online channel, dan juga lewat Indomaret atau Kantor Pos.
  • Pengecekan pemakaian layanan pascabayar sangat mudah melalui aplikasi myXL atau *123#.
  • Bisa memilih nomor cantik sesuai keinginanmu.
  • Dapat nomor 10 digit gratis untuk pelanggan baru (0817 dan 0818).
  • Pendaftaran cepat secara online dan kartu bisa dikirim langsung ke rumah.
  • Penggunaan secara akumulasi cenderung lebih murah.

Selain saya menyebutkan beberapa keunggulannya untuk konten Review XL Prioritas. Saya sampaikan pula kekurangan dari layanan pascabayar dari XL Prioritas.

Sebenarnya kalau membahas mengenai kekurangannya masih secara umum belum dapat saya simpulkan secara khusus untuk operator XL Axiata. Berikut kekurangan dari layanan pascabayar.

Pada beberapa kesempatan, mungkin kalian akan mendapatkan telepon atau SMS dari beberapa perusahaan. Seperti asuransi atau bank yang ingin menawarkan produk. Lumayan menyebalkan sih, tapi bagi saya masih masalah receh.

Kalau saya baru mengalami dapat telp dari nomor pascabayar (10 digit) sebanyak 2x. Setelah saya cek, ternyata bukan nomor perusahaan (mungkin karyawan perusahaan tertentu). Sementara itu saja kekurangan yang bisa saya sampaikan kepada kalian.

Lain kesempatan saya akan terus update artikel ini sesuai dengan kebutuhan. Saya rasa pembahasan mengenai review keunggulan dan kekurangan dari XL Prioritas sampai di sini ya. Terima kasih sudah menyempatkan waktu untuk membaca artikel saya.

Salam,

TTD Abdul Jalil

About Abdul Jalil

Writing every day for happiness

View all posts by Abdul Jalil →

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *